Rabu, 20 Juni 2012

Contoh Feature


                                                       Ngontel ke kampus bukan hambatan

            Hilman adalah seorang mahasiswa di salah satu perguruan tinggi Islam di Surabaya. Ia adalah mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi semester 4. Dia sangatlah berbeda dengan mahasiswa lain di kampusnya. Perjuangannya meraih mimpi begitu berat. Remaja yang hobinya futsal tersebut, bersepeda dari rumah ke kampus. Jarak rumahnya yang di Bulak Banteng Wetan dengan kampusnya di IAIN Sunan Ampel sangatlah jauh, yaitu 15 km. Hilman adalah anak kedua dari bapak Moch. Zuhdi (50) dengan ibu Nurul Safrohani (42). Sudah hampir 1,5 tahun dia mengayuh sepedanya ke kampus. Panasnya sinar matahari dan dinginnya malam serta jarak yang begitu jauh, tak dapat menyurutkan semangatnya dalam menuntut ilmu di bangku perkuliahan.
Hilman tak hanya kuliah, tapi ia juga bekerja dan berdagang pulsa di rumahya maupun di kampusnya. Tak jarang ia pulang malam untuk mengerjakan tugas-tugas yang diberikan dosennya. Dan terkadang di hari libur kuliahnya, ia bekerja di pagi hingga malam hari untuk memeuhi kebutuhannya. Keluarga, dosen, sahabat, hingga pacarnya mendukung penuh dalam usahanya dalam berjuang untuk kuliah dan bekerja. Ada sebagian orang yang menertawakan usahanya berangkat ke kampus. Namun, tak jarang pula dia diberi ujian oleh orang disekitarnya. Dia pun pernah mengeluh, namun itu hanyalah keluhan sesaat dalam hatinya. Sampai suatu saat nanti, dia ingin menjadi seorang pengusaha yang sukses untuk membahagiakan orang terdekatnya.